Detail Berita


  • 29 Maret 2017
  • 991
  • Berita

RAKORNAS STBM III TAHUN 2017

KOLABORAKSI (Kolaborasi Aksi Percepatan Pemenuhan Akses Air Minum Dan Sanitasi 2019 Untuk Indonesia Sehat) merupakan tema dari RAKORNAS STBM III Tahun 2017 yang dilaksankan di Hotel Discovery Ancol-Jakarta pada tanggal 20-23 Maret 2017. Dalam Rakornas tersebut hadir berbagai narasumber dari sektor terkait baik pemerintah maupun swasta antara lain : WHO SEARO, MUI, UNICEF, MCAI, KemenLHK, Kemenkes, KemenESDM, KemenPUPR, dan KemenPerindustrian. Sedangkan peran Kemenkes dalam hal ini fokus pada perubahan perilaku masyarakat untuk tidak membuang air besar sembarang.

Salah satu tantangan yang dihadapi pemerintah Indonesia saat ini yaitu pemenuhan kebutuhan akses air minum dan sanitasi yang layak bagi seluruh lapisan masyarakat. Hal tersebut telah dituangkan dalam RPJMN 2015-2019. Untuk mewujudkan akses air minum dan sanitasi dibutuhkan kemitraan yang harus dibangun bukan hanya dari unsur kesehatan dan lintas sektor pemerintahan. Kementerian yang terlibat dalam program ini, yakni KemenLHK, Kemenkes, KemenESDM, KemenPUPR, dan KemenPerindustrian.

Salah satu acara  yang menarik dalam Rakornas ini adanya  Talkshow / Diskusi interaktif dengan Narasumber dari Bapennas, Menteri Kesehatan RI, Menteri PUPERA, Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi, Gubernur DIY dan Gubernur Jawa Tengah. Kehadiran Gubernur DIY yang dalam hal ini diwakili oleh Wagub DIY yaitu KGPAA  Pakualam X sebagai bagian dari Komitmen Stop BABS DIY Tahun 2017 dan Kesiapan DIY sebagai Pusat Pembelajaran RPAM (Rencana Pengamanan Air Minum).

Perlu diketahui bahwa salah satu komitmen DIY terkait upaya pencapaian Target Universal Akses 100-0-100 yaitu pedeklarasian DIY Stop BABS tahun 2017. Untuk mencapai hal tersebut perlu upaya percepatan dan kerjasama dari berbagai pihak agar target tersebut dapat terwujud. DIY akan menjadi satu-satu nya provinsi yang akan melakukan Deklarasi Stop BABS Tahun 2017. Dengan semangat   branding “Jogja Istimewa” sudah selayaknya Daerah Istimewa Yogyakarta mampu menciptakan keistimewaan tersebut salah satunya melalui upaya peningkatan kualitas kesehatan masyarakatnya dengan pencapaian DIY Stop BABS 2017.

Kontak Kami

JL. Gondosuli No.6 Yogyakarta Kota Yogyakarta DIY 55231 Indonesia
dinkes@jogjaprov.go.id
+62274563153
(0274)512368

Kunjungan

  • Hari Ini

  • 16.098
  • Bulan Ini

  • 1.728.429
  • Total Kunjungan

  • 21.184.234