Detail Berita


  • 20 Oktober 2022
  • 472
  • Berita

Pertemuan Penyajian Informasi Data SDM Kesehatan Daerah Istimewa Yogyakarta Tahun 2022

Dinas Kesehatan Daerah Istimewa Yogyakarta melalui Dana Dekonsentrasi Tahun 2022 menyelenggarakan Pertemuan Penyajian Data SDM Kesehatan Daerah Istimewa Yogyakarta yang berlangsung selama 2 hari sejak tanggal 20 – 21 Oktober 2022 bertempat di Bapelkes Yogyakarta.

Secara umum acara ini bertujuan untuk terupdatenya Data SDM Kesehatan DIY Tahun 2022 dan secara khusus bertujuan :

  1. Tersosialisasikannya kebijakan pengelolaan data SDM Kesehatan Nasional.
  2. Tersosialisasikannya konsep pengembangan Satu Data Indonesia
  3. Tervalidasinya data SDMK di kabupaten/Kota dan Provinsi.

Narasumber pertemuan ini terdiri atas Direktorat Jenderal Tenaga Kesehatan Kementerian Kesehatan, Bappeda DIY, Dinas Kominfo DIY dan Dinas Kesehatan Kota Yogyakarta dengan materi antara lain :

  1. Kebijakan Pengelolaan Data SDMK Nasional
  2. Integrasi data SISDMK dan Interoperabilitas SISDMK dengan Sistem Lainnya.
  3. Pengembangan Satu Data di DIY dan Rencana Interoperabilitas Data SDM Kesehatan
  4. Pengelolaan Satu Data Pembangunan : Peluang Integrasi Data dengan SISDMK
  5. Pengembangan Sistem Perijinan Tenaga dan Sarana Kesehatan Kota Yogyakarta dan Potensi Interoperabiltasnya dengan SISDMK
  6. Desk Data SDM Kesehatan Tahun 2022

Dengan pertemuan ini,. diharapkan akan diperoleh masukan dan tanggapan atas data yang telah terkumpul dari berbagai pihak yang terkait, baik lintas sektor, lintas program dan pengguna data yang akan memanfaatkan data untuk perencanaan dan pengambilan keputusan serta rencana pengembangan dan intergrasi data SDM Kesehatan di Daerah Istimewa Yogyakarta (r)

Kontak Kami

JL. Gondosuli No.6 Yogyakarta Kota Yogyakarta DIY 55231 Indonesia
dinkes@jogjaprov.go.id
+62274563153
(0274)512368

Kunjungan

  • Hari Ini

  • 2.459
  • Bulan Ini

  • 1.728.429
  • Total Kunjungan

  • 21.041.720