Detail Berita


  • 17 Maret 2023
  • 517
  • Berita

Pelaksanaan Pembentukan Kader TBC Mahasiswa dalam Rangka Hari TBC Sedunia Tahun 2024 di Yogyakarta

Pada Rabu, 15 Maret 2024, Dinas Kesehatan DIY menyelenggarakan kegiatan Pembentukan Kader TBC Mahasiswa dalam rangka Hari TBC Sedunia yang berkolaborasi dengan Poltekkes Kemenkes Yogyakarta. Acara ini diadakan di Gedung Teknologi Laboratorium Medis Poltekkes Kemenkes Yogyakarta dan diikuti oleh 16 mahasiswa.

Kegiatan dimulai dengan sambutan dari Ketua Jurusan Teknologi Laboratorium Medis, Bapak Subrata Tri Widada, S.KM., M.Sc, yang menyampaikan terima kasih atas dukungan dari Dinkes DIY dalam memberikan pelatihan kader TBC Mahasiswa. Beliau berharap program ini dapat berkelanjutan. Sambutan kedua disampaikan oleh Wakil Direktur Bidang Akademik, Ibu Dr. YUNI KUSMIYATI, SST, MPH, yang mengatakan bahwa Poltekkes Yogyakarta mendukung upaya pemerintah dalam program TBC melalui Tri Dharma Perguruan Tinggi.

Acara dilanjutkan dengan sesi materi oleh beberapa pembicara. Materi pertama disampaikan oleh apt. Edwin Daru Anggara, M.Sc MPH, selaku TO PPM Dinas Kesehatan DIY. Materi yang disampaika terkait kebijakan dan situasi TBC di DIY serta data mengenai tiga indikator utama penanggulangan Tuberkulosis (TBC) di DIY pada tahun 2019 hingga 2024. Perlu dukungan semua pihak untuk mencapai tiga target tersebut salah satunya melalui perguruan tinggi.

Materi kedua disampaikan oleh dr. Novi Husmarini yang menjelaskan tentang TBC, gejala TBC, faktor risiko, dan upaya pengobatan. Selanjutnya, Ali Lubis dari Siklus Indonesia menyampaikan materi tentang peran Kader dalam program TBC. Kader TBC memiliki peran dan tugas penting dalam upaya pencegahan, penemuan, pengobatan, dan pengendalian Tuberkulosis (TBC).

Setelah istirahat siang, kegiatan dilanjutkan dengan materi keempat, yaitu peran Kader Mahasiswa dalam upaya deteksi dini TBC di lingkungan kampus, yang disampaikan kembali dari Dinkes DIY YANG menjelaskan tugas dan fungsi kader TBC mahasiswa, antara lain membantu meningkatkan kesadaran masyarakat tentang TBC melalui penyuluhan dan edukasi, serta membantu dalam pencarian aktif terhadap kasus-kasus TBC yang belum terdiagnosis.

Kegiatan ditutup dengan pembentukan kader TBC Mahasiswa. Diharapkan, dengan adanya pembentukan kader TBC Mahasiswa ini, masyarakat dapat memahami TBC dengan lebih baik dan mengurangi risiko penyebaran TBC di wilayahnya. Selain itu, program ini juga diharapkan dapat menjadi wadah bagi mahasiswa untuk berpartisipasi aktif dalam penanggulangan TBC

Kontak Kami

JL. Gondosuli No.6 Yogyakarta Kota Yogyakarta DIY 55231 Indonesia
dinkes@jogjaprov.go.id
+62274563153
(0274)512368

Kunjungan

  • Hari Ini

  • 12.128
  • Bulan Ini

  • 1.728.429
  • Total Kunjungan

  • 20.908.995