Detail Info Kegiatan


  • 11 November 2020
  • 1.684
  • Info Kegiatan

Resepsi Hari Kesehatan Nasional ke-56

Kehadiran dan Pandemi Covid-19 telah menjadi bencana kesehatan yang telah merenggut ribuan jiwa masyarakat, bahkan tenaga kesehatan. Hingga awal November, sudah lebih dari 90 orang warga DIY meninggal karena Covid-19. Tak hanya itu, pandemi juga telah banyak melumpuhkan kehidupan ekonomi dan sosial masyarakat. Jika dibiarkan berlarut-larut, tidak menutup kemungkinan akan semakin banyak korban dan kerugian. Oleh karena itu, sudah saatnya kita menyerukan kepada seluruh tenaga kesehatan dan segenap komponen masyarakat untuk terus bertekad dan berjuang keras menyelamatkan bangsa di masa pandemi COVID-19.

Hari Kesehatan Nasional (HKN) diperingati pada tanggal 12 November di setiap tahunnya. Tahun 2020 merupakan peringatan HKN ke 56. Peringatan HKN ke-56, dilaksanakan di tengah bencana kesehatan yang telah merenggut ribuan jiwa masyarakat termasuk tenaga Kesehatan, sebuah kenyataan yang memprihatinkan. Namun, Kondisi ini dapat kita jadikan momentum untuk mengubah perilaku masyarakat dan mendorong penguatan upaya kesehatan promotif dan preventif. Implementasinya harus melibatkan peran aktif lintas sektor, perguruan tinggi, ormas, swasta, termasuk media massa.

Pemerintah melalui Kementerian Kesehatan RI telah menetapkan tema, yaitu Satukan Tekad menuju Indonesia Sehat. tema ini merupakan seruan kepada seluruh tenaga kesehatan dan segenap komponen  masyarakat untuk terus bertekad dan berjuang keras menyelamatkan bangsa di masa pandemi COVID-19.  “Jaga Diri, Keluarga dan Masyarakat, Selamatkan Bangsa dari Pandemi Covid-19” adalah sub tema yang mengajak masyarakat agar tidak putus asa, tidak menyerah, dan tidak kendor dalam menjaga kesehatan diri, demi mewujudkan Indonesia Sehat, dan merupakan slogan yang harus terus digaungkan, sehingga masyarakat dapat mandiri menjaga kesehatannya dengan berperilaku hidup sehat, dan selalu menerapkan protokol kesehatan.

Sebagai peringatan HKN ke-56 dan untuk menggalang dukungan dalam penanganan Covid-19 di DIY, Dinas Kesehatan DIY akan menyelenggarakan kegiatan Resepsi Peringatan HKN Ke-56. Kegiatan akan dilaksanakan pada hari Kamis, 12 November 2020 pada pukul 19.00 WIB. Kegiatan akan diisi dengan penampilan musik band dari personil Dinas Kesehatan DIY, persembahan klip musik dari unit kesehatan, serta penampilan karawitan jampi ati Dinas Kesehatan DIY.

Kegiatan resepsi HKN Ke-56 ini akan disiarkan secara live pada akun youtube Dinas Kesehatan DIY dan instagram Dinas Kesehatan DIY (@dinas_kesehatan_diy)..

Kontak Kami

JL. Gondosuli No.6 Yogyakarta Kota Yogyakarta DIY 55231 Indonesia
dinkes@jogjaprov.go.id
+62274563153
(0274)512368

Kunjungan

  • Hari Ini

  • 10.099
  • Bulan Ini

  • 1.728.429
  • Total Kunjungan

  • 20.882.276